Di RumahNya Aku Mengadu

shutterstock_81462931

Ada sebuah cerita menarik dari salah satu sahabat tentang kisahnya ketika ia benar benar membuktikan bahwa sungguh dekatnya Allah SWT dengan doa kita.

Seorang mahasiswi yang baru saja pulang dari kampung halamannya setelah liburan semester mengalami musibah, karna tak mendapatkan tiket kereta akhirnya ia memutuskan untuk naik bus…siapa sangka sesampainya di terminal bus ia malah mengalami musibah yaitu dompetnya hilang,….takut, bingung dan semuanya campur aduk, perasaannya tak karuan karna mengingat ia tak menyimpan uang sepeserpun dalam sakunya, semuanya ada dalam dompet itu. Terdiam, ia mencoba menenangkan dirinya, haruskah lapor ke polisi atau bagaimana, ia bingung tapi seketika itu pun ia malah memilih langsung mendatangi masjid didalam terminal….ia mengambil wudhu, dan duduk sambil terus berdzikir dan berdoa, dalam doanya ia berkata,

“Ya Allah…aku berlindung kepadaMu, aku bergantung sepenuhnya kepadaMu, Ya Allah…baru saja aku kehilangan dompetku, aku tak menyimpan uang dalam tas dan saku ku, Ya Allah…yang memiliki dunia ini, yang memiliki tempat ini (terminal), yang memiliki seluruh apa yang ada dibumi dan langit…tolong hamba ya allah agar bisa menemukan dompet hamba lagi, tolonglah hamba dengan caramu yang indah, jika ada yang mencuri maka jangan Engkau keluarkan pencuri itu dari terminal ini dan pertemukan aku dengannya, jika terjatuh maka pertemukan hamba pula dengan orang yang menemukannya.”

Singkat cerita, setelah lama ia (mahasiswi) itu berdoa dan berdzikir di dalam masjid, akhirnya ia keluar dari masjid dengan yakin bahwa dompetnya akan ditemukan, saat sedang memakai sepatu tiba-tiba datanglah seorang laki-laki yang mengantarkan dompetnya.

Bersujud dan meneteslah air matanya (mahasiswi) dan terjadi dialog antara mahasiswi & laki-laki itu.

Allohu Akbar

Allohu Akbar

Allohu Akbar

 

“Dan sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dan mengetahui apa yang dibisikkan oleh hatinya, dan Kami lebih dekat kepadanya daripada urat lehernya”
(QS: Qaaf Ayat: 16)

 

Wallahu’alam…

By Hijab Pelangi

Leave a comment